Spanyol Diimbangi Republik Ceko 2-2

Tim nasional Spanyol kembali memetik hasil imbang di UEFA Nations League 2022/2023. Setelah bermain sama kuat kontra Portugal, La Furia Roja kembali memetik satu poin saat menghadapi Republik Ceko di matchday kedua Grup 2A di Eden Arena, pada Senin, 6 Juni 2022 dini hari WIB.

Di laga itu kedua tim bermain imbang 2-2. Spanyol kini baru mengumpulkan dua angka dari dua laga dan harus puas sementara ini berada di posisi ketiga, di belakng Republik Ceko. Portugal yang mengemas empat angka berada di urutan teratas. Posisi buncit ditempati Swiss.

Republik Ceko yang menjadi tuan rumah lebih dahulu membuka keunggulan di awal pertandingan. Jakub Pesek mencetak gol di menit keempat memanfaatkan umpan Jan Kuchta.

Gol ini membuat Spanyol tersentak. Armada Luis Enrique kemudian memberikan reaksi. Upaya Spanyol baru berbuah manis di penghujung babak pertama. Umpan Rodrigo berhasil disambut Gavi dengan tendangan ke pojok bawah gawang tuan rumah.

Spanyol kembali berada dalam tekanan di awal babak kedua. Republik Ceko kembali menggetarkan gawang Unai Simon. Kuchta mencetak gol kedua di menit ke-66 menuntaskan umpan Vaclav Cerny.

Spanyol lagi-lagi harus berupaya keras mengejar ketertinggalan. Perjuangan mereka baru berbuah manis jelang bubaran. Tepat di menit ke-90 Inigo Martinez menyamakan kedudukan berkat umpan terukur pemain pengganti yang bermain untuk Real Madrid, Marco Asensio.

Luis Enrique angkat bicara terkait keputusannya tidak memanggil David De Gea.

“Saya sekarang punya tiga kiper dan semuanya punya kualitas bagus. Saya sih tidak masalah jika diperbolehkan memainkan semuanya bersamaan,” beber Enrique.

Salah satu faktor yang membuat Enrique lebih memilih Simon adalah kemampuannya dalam duel di udara.

“Unai saat ini memberikan kami pengalaman yang menarik. Dia adalah kiper yang menunjukan superioritasnya, dan dia juga mendominasi duel di udara.”

Selain itu, ia menilai Unai memiliki ketenangan.

“Saya membutuhkan kiper yang memiliki ketenangan, meski itu bukan berarti mereka tidak bisa membuat kesalahan, karena itu adalah bagian dari sepak bola,” pungkas mantan pelatih Barcelona.

Susunan Pemain Republik Ceko versus Spanyol:

Republik Ceko (3-4-2-1): Tomas Vaclik; David Zima, Jakub Brabec, Ales Mateju; Vladimir Coufal, Michal Sadilek, Tomas Soucek, Jaroslav Zeleny (Jakub Jankto 24′ (Milan Havel 46′)); Jakub Pesek (Adam Hlozek 59′), Ondrej Lingr (Vaclav Cerny 66′); Jan Kuchta (Vaclav Jurecka 78′).

Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Eric Garcia, Inigo Martinez, Marcos Alonso; Gavi, Rodrigo (Sergio Busquets 61′), Koke (Marcos Llorente 72′); Pablo Sarabia (Ferran Torres 46′), Raul de Tomas (Alvaro Morata 61′), Dani Olmo (Marco Asensio 61′).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *