Varane, Pahlawan Manchester United Kala Susah Payah Tekuk Wolves

Manchester United tidak mudah mendapat tiga poin pertama di pekan pertama Premier League 2023/2024. Menjamu Wolverhampton Wanderers di Stadion Old Trafford pada Selasa, 15 Agustus 2023, Setan Merah menang tipis satu gol tanpa balas.

Gol tunggal kemenangan tuan rumah dicetak oleh Raphael Varane. Gol itu tercipta di babak kedua, tepatnya di menit ke-76.

Gol ini berawal dari umpan lambung Bruno Fernandes yang diteruskan Aaron Wan-Bissaka sebelum dituntaskan Varane dengan tandukan mematikan.

Tim tamu pun bukan tanpa peluang. Mereka sungguh membuat Setan Merah harus bekerja keras untuk mencetak gol dan mempertahankan keunggulan.

Mendapat tiga poin dengan susah payah diakui sang pelatih, Erik Ten Hag. Pelatih asal Belanda itu mengakui lawan tampil lebih agresif dan berbahaya.

“Mereka lebih agresif, seperti kami, tapi tetap saja, kami harus menemukan cara untuk memenangkan pertandingan. Itulah yang kami lakukan dan kemudian Anda melihat semangat tim dan kemauan untuk menang. Dan kami senang,” beber Ten Hag.

Pria berusia 53 tahun itu tetap tak bisa menyembunyikan kegembiraan usai merebut poin sempurna meski harus melewati perjuangan yang tidak mudah.

“Saya sangat senang dengan kemenangan itu, tentu saja, dan itu adalah pertarungan. Ini semua tentang (kembali) ke kompetisi,” lanjutnya.

Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menyadari mereka harus berjuang untuk mencetak gol dan menguasai bola.

“Kami tahu kami harus berjuang untuk poin kami dan menguasai bola. Itu bukan pertandingan yang hebat di luar tetapi kami harus berjuang.”

Ia senang karena pada akhirnya mereka menemukan peluang untuk memecah kebuntuan dan memastikan mereka meraih tiga poin di hadapan pendukung sendiri.

“Kami harus menemukan cara untuk menang dan itulah yang kami lakukan,” pungkasnya.

Susunan pemain Manchester United versus Wolverhampton Wanderers:

Manchester United (4-2-3-1): Andre Onana; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez (46′ Victor Lindelof), Luke Shaw; Casemiro, Mason Mount (68′ Christian Eriksen); Antony (77′ Facundo Pellistri), Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho (68′ Jadon Sancho); Marcus Rashford (88′ Scott McTominay).

Pelatih: Erik ten Hag.

Wolverhampton Wanderers (4-2-3-1): Jose Sa; Nelson Semedo, Craig Dawson, Maximilian Kilman, Rayan Ait-Nouri (77′ Hugo Bueno); Mario Lemina, Joao Gomes (88′ Sasa Kalajdzic); Matheus Nunes, Pablo Sarabia (63′ Hwang Hee-chan), Pedro Neto; Matheus Cunha (77′ Fabio Silva).

Pelatih: Gary O’Neil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *