Inter Milan Jamu Salzburg di Matchday 3 Liga Champions 2023/2024

Liga Champions Eropa 2023/2024 kembali bergulir pekan ini. Memasuki matchday ketiga yang menampilkan sejumlah laga menarik.

Salah satunya pertemuan antara Inter Milan kontra Salzburg yang akan digelar di Stadio Giuseppe Meazza pada Selasa, 24 Oktober 2023 tengah malam WIB.

Sebagai tuan rumah Inter tentu tidak mau buang kesempatan meraih poin penuh. Namun, Inter tetap perlu waspada Salzburg.

Performa Inter di dua pertandingan pertama belum konsisten masing-masing sekali menang dan sekali imbang.

Namun, hasil ini lebih baik dari Salzburg yang sekali menang dan sekali menelan kekalahan.

Inter diimbangi Real Sociedad 1-1 sebelum membekuk Benfica di kandang sendiri. Sementara itu, Salzburg menang 2-0 atas Benfica kemudian kalah 0-2 saat menjamu Real Sociedad.

Lantas, mampukah Inter kembali mengulang catatan manis di hadapan pendukung sendiri? Bisakah tim tamu membuat kejutan?

2 Pertemuan Sejauh Ini:

11-05-1994 Inter 1-0 Salzburg (UEFA Cup)
26-04-1994 Salzburg 0-1 Inter (UEFA Cup).

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan:
28-09-23 Inter 1-2 Sassuolo (Serie A)
01-10-23 Salernitana 0-4 Inter (Serie A)
04-10-23 Inter 1-0 Benfica (Liga Champions)
07-10-23 Inter 2-2 Bologna (Serie A)
21-10-23 Torino 0-3 Inter (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Salzburg:
27-09-23 SVA 0-4 Salzburg (Piala Domestik)
30-09-23 Lustenau 0-4 Salzburg (Liga Austria)
03-10-23 Salzburg 0-2 Sociedad (Liga Champions)
08-10-23 Klagenfurt 2-2 Salzburg (Liga Austria)
21-10-23 Salzburg 0-1 LASK (Liga Austria).

Perkiraan susunan pemain Inter Milan versus Salzburg:

Inter Milan (3-5-2): Sommer; Bastoni, Acerbi, Pavard; Dimarco, Mkhitaryan, Calhanoglu, Barella, Dumfries; Lautaro Martinez, Thuram.

Pelatih: Simone Inzaghi.

Salzburg (4-3-1-2): Schlager; Terzic, Baidoo, Pavlovic, Dedic; Kjaergaard, Gourna-Douath; Bidstrup; Gloukh; Konate, Simic.

Pelatih: Gerhard Struber.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *