Demikian pertanyaan besar yang membayang jelang pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa antara Salzburg menghadapi Bayern Muenchen. Duel tersebut akan digelar di Stadion Wals-Siezenheim pada Kamis, 17 Februari 2022 dini hari WIB.
Pertanyaan di atas tak berlebihan. Sebab, Muenchen pernah mengalahkan Salzburg dengan skor telak saat bertemu di fase grup musim lalu. Saat itu Muenchen pernah menghajar Salzburg dengan skor 2-6 di kandang dan takluk 1-3 di markas Die Roten.
Kekuatan Muenchen tak juga berubah. Tim ini menguasai Bundesliga Jerman dengan raihan total 52 poin dari 22 pertandingan, unggul enam angka dari Borussia Dortmund di urutan kedua.
Di atas kertas Salzburg tentu bukan lawan sepadan bagi Muenchen. Namun, klub asal Austria itu termotivasi untuk membuat kejutan sekaligus mencoba peruntungan ke babak perempat final kompetisi antarklub paling prestisius di benua Eropa itu.
Kedua tim memiliki modal berbeda jelang pertandingan ini. Salzburg berhasil mengalahkan Rapid Viena dengan skor 3-1. Sedangkan Muenchen harus menelan pil pahit saat menghadapi Borussia Moenchengladbach dengan skor 1-2 di pentas Bundesliga Jerman.
2 Pertemuan Sebelumnya:
26-11-2020 Bayern 3-1 Salzburg (UCL)
04-11-2020 Salzburg 2-6 Bayern (UCL)
5 Pertandingan Terakhir Salzburg:
18-01-22 Salzburg 3-1 SV Ried (Friendly)
22-01-22 Salzburg 1-2 A Moedling (Friendly)
29-01-22 Salzburg 3-0 S Lafnitz (Friendly)
06-02-22 Salzburg 3-1 LASK (Piala Domestik)
12-02-22 Rapid Vienna 1-2 Salzburg (Liga)
5 Pertandingan Terakhir Bayern Munchen:
08-01-22 Bayern 1-2 Gladbach (Bundesliga)
15-01-22 Koln 0-4 Bayern (Bundesliga)
23-01-22 Hertha 1-4 Bayern (Bundesliga)
06-02-22 Bayern 3-2 Leipzig (Bundesliga)
12-02-22 Bochum 4-2 Bayern (Bundesliga).
Perkiraan Susunan Pemain Salzburg versus Bayern Muenchen:
Salzburg (4-3-1-2): Kohn; Ulmer, Wober, Solet, Kristensen; Bernede, Camara, Capaldo; Aaronson; Okafor, Adeyemi.
Pelatih: Matthias Jaissle.
Bayern Munchen (4-2-3-1): Ulreich; Hernandez, Upamecano, Sule, Pavard; Tolisso, Kimmich; Sane, Muller, Gnabry; Lewandowski.
Pelatih: Julian Nagelsmann.
Berita Terkait
-
Liverpool Benamkan Manchester City di Anfield
-
Chelsea Jamu Aston Villa di Pekan ke-13 Premier League 2024/2025
-
Big Match Pekan ke-13 Premier League 2024/2025, Liverpool Jamu Manchester City
-
Indonesia Kirim Wakil di Semua Sektor, Ini Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024
-
Liverpool Petik Poin Sempurna di Kandang Southampton dalam Drama 5 Gol