AC Milan sukses melanjutkan tren positif di pentas Serie A Italia musim ini. Tim berjuluk Rossoneri itu baru saja memetik kemenangan di pekan ke-37 yang berlangsung di Stadion Luigi Ferraris. Pada laga Kamis, 30 Juli 2020 dini hari WIB itu, Milan berhasil membungkam tuan rumah Sampdoria dengan skor 4-1.
Empat gol Milan masing-masing disumbangkan oleh Zlatan Ibrahimovic, Hakan Calhanoglu, dan Rafael Leao. Ibrahimovic tampil gemilang dengan mencetak brace alias dua gold an memberikan satu assist untuk gol Calhanoglu. Sementara itu satu-satunya gol tuan rumah dicetak oleh Kristoffer Askildsen.
Kemenangan ini membuat Milan berhak atas tiga poin. Koleksi poin Milan menjadi 63 dan nyaman di urutan keenam klasemen sementara. Sementara itu Sampdoria bertahan di posisi ke-15 dengan tabungan 41 poin.
Meski tampil di kandang lawan, Milan mampu menguasai jalannya pertandingan. Sejak menit awal mereka langsung melancarkan ancaman. Empat menit berjalan Ibrahimovic sukses membuka keran gol tim tamu setelah meneruskan umpan crossing Ante Rebic.
Gol ini memberikan tambahan semangat bagi para pemain Milan. Tak dinyata, Milan kemudian mampu menambah tiga gol lagi. Sementara itu tuan rumah hanya mampu mencetak satu gol.
Sepak terjang Milan yang meyakinkan belakangan ini tentu tidak lepas dari andil sang pelatih, Stefano Pioli. Tak heran dukungan kuat kepada sang pelatih untuk tetap bertahan di San Siro. Sebagaimana dikatakan Hakan Calhanoglu, Pioli merupakan sosok yang sangat penting bagi klub.
“Dia adalah pelatih yang sangat penting bagi saya dan rekan satu tim saya. Dia juga ingin mendengarkan bagaimana kami berpikir, bahkan di atas lapangan,” beber Calhanoglu.
“Ketika kami menganalisis video, dia juga ingin tahu apa yang kami pikirkan. Dia melakukan pekerjaan dengan baik dalam periode yang sulit, dia melatih kami dengan baik. Kami semua bekerja dengan baik dengan stafnya dan sekarang kami adalah sebuah tim,” sambungnya.
Susunan Pemain Sampdoria versus AC Milan:
Sampdoria: Wladimiro Falcone; Bartosz Bereszynski, Maya Yoshida, Omar Colley, Tommaso Augello; Fabio Depaoli (Mehdi Leris 46′), Karol Linetty (Kristoffer Askildsen 75′), Ronaldo Vieira (Andrea Bertolacci 75′), Jakub Jankto; Gaston Ramirez (Gonzalo Maroni 46′); Fabio Quagliarella (c) (Manolo Gabbiadini 74′).
Pelatih: Claudio Ranieri
AC Milan: Gianluigi Donnarumma (c); Davide Calabria (Samu Castillejo 62′), Simon Kjaer, Matteo Gabbia, Theo Hernandez; Franck Kessie (Lucas Biglia 79′), Ismael Bennacer; Alexis Saelemaekers, Hakan Calhanoglu (Giacomo Bonaventura 62′), Ante Rebic (Rafael Leao 46′); Zlatan Ibrahimovic (Lucas Paqueta 79′).
Pelatih: Stefano Pioli
Berita Terkait
-
Liverpool Benamkan Manchester City di Anfield
-
Chelsea Jamu Aston Villa di Pekan ke-13 Premier League 2024/2025
-
Big Match Pekan ke-13 Premier League 2024/2025, Liverpool Jamu Manchester City
-
Indonesia Kirim Wakil di Semua Sektor, Ini Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024
-
Liverpool Petik Poin Sempurna di Kandang Southampton dalam Drama 5 Gol