Skuad tim nasional Prancis di Piala Eropa 2024 sudah diketahui. Hal ini menyusul pengumuman dari sang pelatih Didier Deschamps pada Jumat, 17 Mei 2024 dini hari WIB.
Mantan pemain timnas Prancis itu mengumumkan 25 nama, meski UEFA memberi kelonggaran setiap tim untuk mendaftar maksimal 26 pemain.
Tidak banyak kejutan yang dibuat. Hanya saja, kali ini ada nama N’Golo Kante, pemain yang lama absen termasuk di Piala Dunia 2022.
Rupanya, performa Kante kembali ke jalur positif setelah berlaga di Timur Tengah bersama Al Ittihad.
Ada nama Bradley Barcola, pemain muda Paris Saint-Germain (PSG) yang dipanggi. Ini akan menjadi debut bagi pemain yang baru saja meninggalkan Lyon dan menjadi tumpuan di lini serang Les Parisien.
Pemain lain yang sempat absen yakni Ferland Mendy juga dipanggil. Ia akan bersaing dengan Theo Hernandez untuk posisi bek kiri.
Nama-nama seperti Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, dan Olivier Giroud masih menjadi andalan di lini serang.
Di putaran final Piala Eropa 2024, Prancis berada di Grup D bersama Belanda, Austria, dan Polandia.
Prancis tentu pergi ke Jerman dengan target tinggi yakni ingin menjadi juara. Skuad Prancis untuk Euro 2024:
Kiper: Alphonse Areola (West Ham), Mike Maignan (AC Milan), Brice Samba (Lens)
Bek: Jonathan Clauss (Marseille), Theo Hernández (AC Milan), Ibrahima Konaté (Liverpool), Jules Koundé (Barcelona), Ferland Mendy (Real Madrid), Benjamin Pavard (Inter Milan), William Saliba (Arsenal), Dayot Upamecano (Bayern Munich).
Gelandang: Eduardo Camavinga (Real Madrid), Youssouf Fofana (Monaco), Antoine Griezmann (Atlético Madrid), N’Golo Kanté (Al-Ittihad), Adrien Rabiot (Juventus Turin), Aurélien Tchouaméni (Real Madrid), Warren Zaïre-Emery (PSG).
Penyerang: Bradley Barcola (PSG), Kingsley Coman (Bayern Munich), Ousmane Dembélé (PSG), Olivier Giroud (AC Milan), Randal Kolo Muani (PSG), Kylian Mbappé (PSG), Marcus Thuram (Inter Milan)
Berita Terkait
-
Liverpool Benamkan Manchester City di Anfield
-
Chelsea Jamu Aston Villa di Pekan ke-13 Premier League 2024/2025
-
Big Match Pekan ke-13 Premier League 2024/2025, Liverpool Jamu Manchester City
-
Indonesia Kirim Wakil di Semua Sektor, Ini Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024
-
Liverpool Petik Poin Sempurna di Kandang Southampton dalam Drama 5 Gol