Chelsea dan Liverpool baru saja beradu di laga tunda pekan kedelapan Liga Premier Inggris 2022/2023. Duel ini digelar di Stadion Stamford Bridge pada Rabu, 5 April 2023 WIB.
Hasilnya, kedua tim harus puas berbagi satu angka. Tidak ada gol tercipta di pertandingan ini.
Bagi Chelsea hasil ini kurang memuaskan sebab mereka sebenarnya mampu mendominasi pertandingan dan menciptakan banyak peluang.
Selain itu, tuan rumah sempat mencetak sepasang gol namun dianulir sang pengadil pertandingan. Pertama dari upaya Reece James namun Enzo Fernandez dianggap lebih dahulu berada dalam posisi offside.
Selanjutnya, Kai Havertz dianggap melakukan handball sebelum menggetarkan gawang tim tamu yang dijaga Alisson Becker.
Tambahan satu angka, Liverpool tertahan di posisi kedelapan dengan 43 poin. Demikian juga Chelsea yang tak juga beranjak dari posisi ke-11 dengan tabungan 39 angka.
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengakui kondisi sulit yang sedang ia alami bersama klub tersebut. Namun, ia sadar hal ini merupakan bagian dari hidup.
“Saya tidak akan menjadi manajer Liverpool jika saya mengalami beberapa musim seperti ini. Kami harus melewatinya. Begitulah kehidupan. Anda harus berjuang untuk mengubah nasib Anda.”
Pria asal Jerman itu enggan berbicara tentang target musim ini. Yang pasti mereka akan terus berjuang di sisa musim ini.
“Kami tidak dapat berbicara tentang target yang kami miliki jika kami tidak mendapatkan poin. Kami tidak akan menyerah, kami akan berjuang. Kami dapat berbicara banyak, tetapi kami harus menunjukkannya.”
Terkait hasil pertandingan, mantan juru taktik Borussia Dortmund menganggapnya sebagai hasil yang adil bagi kedua tim.
“Kedua tim bermain tahun lalu di dua final, dua hasil imbang 0-0 terbaik yang pernah saya lihat.”
Namun, ia menyoroti mental kedua tim yang sedang menurun. Sama-sama memperlihatkan kekurangpercayadirian.
“Hari ini adalah dua tim yang kurang percaya diri tetapi benar-benar berjuang. Kami baik-baik saja dengan satu poin, ada banyak hal bagus. Kami menunjukkan banyak perjuangan. Kami harus terus maju.”
Klopp secara pribadi tidak kecewa dengan satu poin di laga tandang ini.
“”Kami harus memiliki peluang-peluang ini. Anda harus terus memiliki peluang. Saya tidak kecewa dengan hal itu. Mereka mencetak dua gol, tetapi kedua gol tersebut dianulir.”
Ia malah memuji para pemainnya baik yang mengisi starting line up maupun yang masuk sebagai pemain pengganti.
Susunan Pemain Chelsea versus Liverpool:
Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Wesley Fofana, Kalidou Koulibaly, Marc Cucurella; Reece James, Enzo Fernandez, N’Golo Kante (Conor Gallagher 70′), Ben Chilwell (Mykhailo Mudryk 78′); Kai Havertz, Joao Felix (Raheem Sterling 85′), Mateo Kovacic.
Pelatih: Bruno Saltor (interim)
Liverpool (4-3-3): Alisson; Joe Gomez, Ibrahima Konate, Joel Matip, Konstantinos Tsimikas (Andrew Robertson 65′); Curtis Jones (ames Milner 79′), Fabinho, Jordan Henderson; Diogo Jota, Roberto Firmino (Mohamed Salah 65′), Darwin Nunez (Cody Gakpo 79′).
Pelatih: Jurgen Klopp
Berita Terkait
-
Liverpool Benamkan Manchester City di Anfield
-
Chelsea Jamu Aston Villa di Pekan ke-13 Premier League 2024/2025
-
Big Match Pekan ke-13 Premier League 2024/2025, Liverpool Jamu Manchester City
-
Indonesia Kirim Wakil di Semua Sektor, Ini Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024
-
Liverpool Petik Poin Sempurna di Kandang Southampton dalam Drama 5 Gol