Real Madrid berhasil memetik kemenangan di pekan kelima LaLiga Spanyol 2022/2023. Menjamu Real Mallorca di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu, 11 September 2022 malam WIB, Los Blancos menang dengan skor telak 4-1.
Menariknya, Madrid sempat kesulitan meladeni tim tamu. Mallorca tampil penuh percaya diri sehingga mereka mampu membuka keunggulan di menit ke-35 melalui aksi Vedat Muriqi. Namun, tuan rumah berhasil bangkit untuk menyamakan kedudukan 10 menit kemudian melalui gol indah Federico Valverde.
Setelah turun minum, Madrid semakin garang. Tuan rumah sukses mencetak tiga gol masing-masing melalui Vinicius Junior di menit ke-72, Rodrygo di menit ke-89, dan Antonio Rudiger di menit ke-90+3.
Berkat kemenangan ini Madrid berhak atas poin sempurna. Madrid kini megnemas 15 poin dari lima pertandingan yang sudah dijalani. Madrid pun kembali ke puncak klasemen dengan menggusur rival abadainya, Barcelona ke posisi kedua.
Ancelotti membeberkan faktor kemenangan timnya. Salah satunya adalah ketenangan. Mereka bisa mengatasi tekanan sehingga mampu mengejar ketertinggalan dan berlaik unggul dengan skor mencolok.
“Kami mencetak tiga gol yang sangat berkualitas, yang terbaik adalah kombinasi antara Rodrygo dan Vinicius karena itu adalah gol yang membuat kami unggul dan membuat pertandingan jadi sedikit lebih mudah. Pertandingannya rumit tapi kami tetap tenang dan bangkit hingga akhirnya menang.”
Tidak hanya itu. Pelatih asal Italia itu menyoroti kinerja beberapa pemain yang tampil mencolok di laga ini. Salah satunya adalah Federico yang mencetak gol indah melalui aksi solo run.
“Salah satunya adalah seorang pemimpin ketika dia memberi contoh, dan Federico sangat penting bagi kami. Dia melakukannya dengan sangat baik dan masih sangat rendah hati.”
Pelatih yang karib disapa Don Carlo itu menilai pemain itu memiliki keunggulan dalam kepemimpinan yang bisa memberikan dampak baik bagi dirinya maupun tim di masa depan.
“Ini dapat membantu Anda menjadi pemimpin yang hebat di masa depan. Ada banyak orang yang bisa menjadi pemimpin, pemimpin yang memberikan contoh dan bukan dengan kata-kata. Itu sangat penting.”
Susunan pemain Real Madrid versus Real Mallorca:
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Ferland Mendy (60′ Nacho Fernandez), David Alaba, Antonio Rudiger, Lucas Vazquez (72′ Dani Carvajal); Dani Ceballos (69′ Eduardo Camavinga), Toni Kroos, Federico Valverde; Vinicius Junior, Eden Hazard (60′ Luka Modric), Rodrygo.
Pelatih: Carlo Ancelotti
Real Mallorca (5-3-2): Predrag Rajkovic; Pablo Maffeo, Martin Valjent, Antonio Raillo, Matija Nastasic, Jaume Costa; Inigo Ruiz De Galaretta (59′ Antonio Sanchez), Rodrigo Battaglia (53′ Iddrisu Baba), Dani Rodriguez (59′ Clement Grenier); Kang-In Lee (79′ Lago Junior), Vedat Muriqi (79′ Abdon Prats).
Pelatih: Javier Aguirre
Berita Terkait
-
Liverpool Benamkan Manchester City di Anfield
-
Chelsea Jamu Aston Villa di Pekan ke-13 Premier League 2024/2025
-
Big Match Pekan ke-13 Premier League 2024/2025, Liverpool Jamu Manchester City
-
Indonesia Kirim Wakil di Semua Sektor, Ini Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024
-
Liverpool Petik Poin Sempurna di Kandang Southampton dalam Drama 5 Gol