Carabao Cup atau Piala Liga Inggris musim 2024/2025 sudah menyelesaikan babak 16 besar atau putaran keempat.
Sebanyak 16 tim sudah bertarung memperebutkan delapan tiket ke babak perempat final.
Tidak ada tim dari kasta bawah yang bertahan. Preston North End yang menjadi harapan terakhir harus mengakui keunggulan Arsenal tiga gol tanpa balas.
Sementara itu, perang saudara sesame tim Premier League antara Leicester City versus Manchester United dimenangkan oleh tim yang disebutkan kedua.
Begitu juga “big match” antara Tottenham Hotspur versus Manchester City dimenangkan Spurs dengan skor 2-1.
Di babak delapan besar, akan tersaji pertemuans esama tim penghuni kasta tertinggi sepak bola Inggris. Salah satu laga menarik akan mempertemukan dua tim unggulan yakni Tottenhamhotspur kontra Manchester United.
Laga lainnya akan mempertemukan Southampton menghadapi Liverpool, Newcastle United kontra Brentford, dan Arsenal bersua Crystal Palace.
Bagaimana prediksi Anda? Tim-tim mana saja berpeluang lolos ke semifinal musim ini?
Rekap Hasil Babak 16 Besar
Rabu 30 Oktober 2024
Southampton 3 – 2 Stoke City
Brentford 1 – 1 Sheffield Wednesday
Rabu 31 Oktober 2024
Brighton 2 – 3 Liverpool
Newcastle United 2 – 0 Chelsea
Manchester United 5 – 2 Leicester City
Preston North End 0 – 3 Arsenal
Aston Villa 1 – 2 Crystal Palace
Tottenham Hotspur 2 – 1 Manchester City
Berikut adalah hasil lengkap drawing babak Perempat Final atau 8 Besar Carabao Cup 2024/2025:
Tottenham vs Manchester United
Arsenal vs Crystal Palace
Newcastle United vs Brentford
Southampton vs Liverpool
Berita Terkait
-
Singkirkan Southampton, Liverpool ke Semifinal Carabao Cup 2024/2025
-
Bekuk Cagliari 4-0, Juventus ke Perempat Final Copa Italia 2024/2025
-
Vinicius Junior dan Ancelotti Kompak Sabet The Best FIFA Football Awards 2024
-
Inter Milan Pesta 6 Gol Tanpa Balas di Kandang Lazio
-
Ancelotti Kesal Real Madrid Tak Dapat Penalti Saat Diimbangi Vallecano