Liverpool Jamu PSG, Siapa Layak ke Perempat Final Liga Champions 2024/2025?

Liverpool akan menjamu Paris Saint-Germain (PSG) di leg kedua babak perempat final Liga Champions 2024/2025 di Stadion Anfield pada Rabu, 12 Maret 2025 dini hari WIB.

Liverpool punya modal kemenangan tipis 1-0 di kandang PSG. Sebagai tuan rumah The Reds tentu mendapat tambahan motivasi untuk menjaga keunggulan agar bisa terus melaju di pentas ini.

Namun, PSG datang dengan motivasi besar untuk mengejar ketertinggalan bahkan membalikkan keadaan.

Lantas, siapa lebih diunggulkan ke babak delapan besar kompetisi kasta tertinggi antarklub di Eropa musim ini?

3 pertemuan terakhir kedua tim:
06/03/25 PSG 0-1 Liverpool (Liga Champions)
29/11/18 PSG 2-1 Liverpool (Liga Champions)
19/09/18 Liverpool 3-2 PSG (Liga Champions).

5 pertandingan terakhir Liverpool:
20/02/25 Aston Villa 2-2 Liverpool (Premier League)
23/02/25 Manchester City 0-2 Liverpool (Premier League)
27/02/25 Liverpool 2-0 Newcastle (Premier League)
06/03/25 PSG 0-1 Liverpool (Liga Champions)
08/03/25 Liverpool 3-1 Southampton (Premier League).

5 pertandingan terakhir PSG:
24/02/25 Lyon 2-3 PSG (Ligue 1)
27/02/25 Stade Briochin 0-7 PSG (Coupe de France)
02/03/25 PSG 4-1 Lille (Ligue 1)
06/03/25 PSG 0-1 Liverpool (Liga Champions)
08/03/25 Rennes 1-4 PSG (Ligue 1).

Prediksi Susunan Pemain Liverpool versus PSG:

Liverpool (4-2-3-1): Alisson Becker; Robertson, Van Dijk, Konate, Alexander-Arnold; Mac Allister, Gravenberch; Diaz, Szoboszlai, Salah; Jota.

Pelatih: Arne Slot.

Info skuad: Joe Gomez (cedera), Conor Bradley (cedera), Tyler Morton (cedera), Cody Gakpo (meragukan).

PSG (4-3-3): Donnarumma; Mendes, Pacho, Marquinhos, Hakimi; Ruiz, Vitinha, Neves; Barcola, Dembele, Kvaratskhelia.

Pelatih: Luis Enrique.

Info skuad: Tidak ada pemain absen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *