Usai Dipermalukan Cadiz, Xavi Beberkan Target Realistis Barcelona Musim Ini

Barcelona baru saja menderita kekalahan memalukan dari tim papan bawah, Cadiz CF di pekan ke-32 LaLiga. Hasil minor tersebut membuat Blaugrana kehilangan kesempatan untuk menjegal Real Madrid menjadi juara LaLiga.

Barcelona kini berjuang agar tak lagi terpeleset di sisa musim bila tidak ingin terlempar dari papan atas.

Kesempatan emas itu datang di pekan ke-33 saat menghadapi Real Sociedad di Reale Arena pada Jumat, 22 April 2022 dini hari WIB.

Saat ini Barcelona tergusur ke posisi ketiga, di belakang Atletico Madrid. Dengan 60 poin dari 31 laga, Barca tertinggal satu angka di belakang Atletico yang sudah bermain 33 kali.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez kini mematok target realistis bagi timnya di akhir musim. Target tersebut adalah lolos ke Liga Champions Eropa musim depan.

“Kami harus realistis, target kami adalah lolos ke Liga Champions musim depan dan menempati peringkat terbaik di nomor dua klasemen.”

Pelatih asal Spanyol itu menegaskan target tersebut paling masuk akal bagi tim asal Catalonia itu.

“Ini bukanlah momen terbaik untuk dijadikan sejarah klub, tapi ini realitas yang harus kami hadapi.”

Sebelumnya usai dipermalukan Cadiz, Xavi marah besar. Mereka membuang kesempatan emas untuk meraih poin penuh.

“Saya marah. Kami harus bermain dengan lebih banyak determinasi. Kami harus melakukan lebih banyak hal. Kami telah melatihnya. Hari ini adalah kemenangan kepercayaan, ilusi dan harapan. Saya yang paling bertanggung jawab. Kami memainkan pertandingan untuk kualifikasi Liga Champions, itu sebabnya saya marah.”

Selanjutnya, Xavi menegaskan mereka kini harus bangkit dan memastikan tak akan tersandung di laga-laga berikutnya.
“Kami semua harus meningkatkan diri, dan saling memandang. Kami harus memiliki lebih banyak keinginan, tidak ada gunanya kalah melawan Cadiz. Ada tujuh final tersisa. Hari ini kami belum memainkan final. Di kandang kami harus menunjukkan lebih banyak keinginan dan lebih banyak karakter.”

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:

16-08-2021 Barcelona 4-2 Sociedad (La Liga)
22-03-2021 Sociedad 1-6 Barcelona (La Liga)
14-01-2021 Sociedad 1-1 Barcelona (Supercopa)
17-12-2020 Barcelona 2-1 Sociedad (La Liga)
08-03-2020 Barcelona 1-0 Sociedad (La Liga)

5 Pertandingan Terakhir Real Sociedad:

14-03-22 Sociedad 1-0 Alaves (La Liga)
21-03-22 Sevilla 0-0 Sociedad (La Liga)
05-04-22 Sociedad 1-0 Espanyol (La Liga)
10-04-22 Elche 1-2 Sociedad (La Liga)
16-04-22 Sociedad 0-0 Betis (La Liga)

5 Pertandingan Terakhir Barcelona:

04-04-22 Barcelona 1-0 Sevilla (La Liga)
08-04-22 Frankfurt 1-1 Barcelona (UEL)
11-04-22 Levante 2-3 Barcelona (La Liga)
15-04-22 Barcelona 2-3 Frankfurt (UEL)
19-04-22 Barcelona 0-1 Cadiz (La Liga).

Prediksi susunan pemain Real Sociedad versus Barcelona:

Real Sociedad (4-3-3): Remiro; Zaldua, Zubeldia, Le Normand, Diego Rico; Zubimendi, Mikel Merino, Rafinha; Januzaj, Sorloth, Isak.

Pelatih: Imanol Alguacil.

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Alves, Araujo, Pique, Alba; Busquets, Pedri, Frenkie de Jong; Ferran, Aubameyang, Dembele.

Pelatih: Xavi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *