Imbang di Laga Terakhir, Inter Milan Terpental dari Liga Champions

Inter Milan harus menerima kenyataan pahit di pentas Liga Champions Eropa musim ini. Internazionale Milan tak bisa berbicara banyak di kompetisi elite tersebut setelah gagal bersaing di fase grup.

Menghadapi Shakhtar Donetsk di pertandingan pamungkas Grup B pada Kamis, 10 Desember 2020, Inter gagal memetik kemenangan. Meski tampil di kandang di Stadion San Siro, Inter harus puas dengan satu poin usai menyudahi pertandingan dengan skor kaca mata.

Hasil ini sangat tidak cukup bagi Inter untuk bisa lolos ke babak selanjutnya. Tambahan satu angka membuat koleksi poin mereka hanya menjadi enam dari enam pertandingan. Inter pun harus puas menyandang status juru kunci. Sementara itu Shakhtar finis di posisi ketiga dengan keunggulan dua angka dari Inter dan berhak tampil di Liga Europa.

Sementara itu dua tiket 16 besar Liga Champions dari grup ini diraih Real Madrid dan Borussia Moenchengladbach. Madrid yang sebelumnya berada dalam posisi sulit berhasil mengatasi perlawanan Gladbach dua gol tanpa balas.

“Anda boleh saja beropini, saya hormati itu. Saya tidak setuju, karena saya pikir tim sudah memberikan segalanya, melakukan semua yang diperlukan. Luar biasa dalam dua laga kami dominan atas Shakhtar tapi tidak mencetak satu gol pun,” beber Antonio Conte usai laga.

Lebih lanjut pelatih Inter itu mengatakan tidak setuju bila timnya disebut tampil kurang ngotot dan memberikan tekanan kepada lawan. Ia menegaskan para pemainnya sudah tampil maksimal.

“Saya tidak setuju kalau kami kurang determinasi. Para pemain saya memberikan segalanya malam ini, jadi saya sepenuhnya tidak setuju.”

Kegagalan ini menjadi bahan evaluasi bagi mereka. Ia tak menampik mereka merasa kecewa dengan hasil tersebut. Namun ia memastikan mereka akan segera berbenah untuk menjadi lebih baik.

“Kami harus mengevaluasi semuanya dengan kepala dingin, tidak setelah tersingkir seperti ini. Ada rasa penyesalan dan kekecewaan yang mendalam, tapi saya tidak merasa kami kurang determinasi, fokus, atau agresivitas,” tegasnya.

Susunan pemain Inter Milan versus Shakhtar Donetsk:

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni, Milan Skriniar; Achraf Hakimi, Roberto Gagaliardini, Marcelo Brozovic, Nicolo Barella, Ashley Young; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.

Pelatih: Antonio Conte

Shakhtar Donetsk (4-3-3): Anatolii Trubin; Dodo, Valerii Bondar, Vitao, Mykola Matvyenko; Viktor Kovalenko, Taras Stepanenko, Maycon; Mateus Tete, Marlos Bonfim, Taison.

Pelatih: Luis Castro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *